Prediksi Olimpia vs Internacional: Tim Tamu Kembali Temui Momok Menakutkan

0
795
Prediksi Olimpia vs Internacional 21 Mei 2021

Debatbola.com  –  Olimpia akan menjamu Internacional pada laga kelima grup B CONMEBOL Libertadores 2020/21, Jumat (21/5/21), di Estadio Manuel Ferreira. Peluang kemenangan tim tamu sepertinya cukup kecil, sebagaimana rekor laga tandangnya di fase grup ini amat buruk.

  • Grup Paling Sengit

Bagan grup B CONMEBOL Libertadores 2020/21 sejauh ini menyuguhkan persaingan paling sengit. Keempat tim yang tergabung dalam grup ini, termasuk Olimpia dan Internacional, sama-sama mengemas enam poin (W2, L2).

Akan tetapi, secara head-to-head, Internacional unggul telak atas Olimpia. Pada pertemuan pertama, Internacional berhasil membantai Olimpia (6-1) berkat efektivitas tinggi. Ini juga yang membuat Internacional berhak duduk di puncak klasemen grup B.

Dalam laga tersebut, Internacional bahkan mampu unggul enam gol terlebih dulu hingga menit ke-80. Tim asal Brasil ini kemudian agak lengah di empat menit terakhir, berakibat menghadiahkan penalti kepada sang lawan.

Jika ditarik dari pertama kali bertemu (1976), Internacional pun masih unggul rekor laga atas Olimpia (W3, D1, L1). Dengan segenap rekor historis dan keadaan saat ini, Internacional tampaknya tetap disematkan sebagai unggulan meski bermain tandang.

Prediksi Olimpia vs Internacional 21 Mei 2021
Sumber : https://worldfootballindex.com/wp-content/uploads/2020/05/Richard-Sanchez-Olimpia.jpg
  • Kebobolan Terbanyak

Meski sama-sama mengemas enam poin, Olimpia tertahan di peringkat ketiga. Wakil asal Paraguay ini punya jumlah kebobolan terburuk (11); karena minimal kebobolan satu gol setiap pertandingannya.

Olimpia menunjukkan performa buruk jika menilik statistik empat laga sebelumnya. Pada laga terakhir melawan Always Ready, Olimpia harus menerima 28 tembakan, meskipun akhirnya lebih beruntung dengan kemenangan 2-1.

Saat dibantai Internacional, Olimpia bahkan membuat sang lawan bisa mencetak 11 shots on goal. Dengan jumlah tersebut, wajar jika tim asuhan Sergio Orteman ini kemasukan enam gol.

Banyaknya angka kebobolan ini adalah konsekuensi dari taktik ofensif yang diusung sang pelatih. Dengan skema 4-3-3, Olimpia selalu mencari celah untuk menyerang dan memainkan garis pertahanan tinggi.

  • Buruk di Laga Tandang

Internacional boleh saja membantai Olimpia pada pertemuan pertama. Sayangnya, laga ini memunculkan pertanda buruk. Internacional selalu kalah dalam dua partai tandang di fase grup CONMEBOL Libertadores musim ini.

Dalam laga pertama, lawatan Internacional ke markas Always Ready berakhir dengan mengenaskan (0-2). Pada laga terakhir, tim asuhan Miguel Angel Ramirez malah gagal mengatasi perlawanan tim underdog, Deportivo Tachira (0-2).

Lawatan ke markas Olimpia nanti diyakini menumbuhkan tekanan tinggi. Internacional akan menderita jika lengah dan tak mengambil inisiatif dominasi jalannya laga sejak awal. Pasalnya, Olimpia adalah tim yang cukup produktif juga dalam mencetak gol.

Dengan rekor tandang buruk tersebut, hal terbaik yang bisa dilakukan Internacional adalah memanfaatkan tiap peluangnya sebaik mungkin. Thiago Galhardo bakal jadi sosok kunci, sebagaimana dirinya adalah top skorer sementara tim ini dengan empat golnya.

Prediksi Olimpia vs Internacional 21 Mei 2021
Sumber : https://sm.imgix.net/21/18/intoli.jpg?
  • Rekor Tandang Buruk Berlanjut?

Internacional sepertinya tak bisa meraih kemenangan di markas Olimpia. Rekor tandang buruknya diprediksi judi online bakal berlanjut; sebagaimana ini juga terjadi di kompetisi nasional Brasil. Hasil imbang saja sudah sangat bagus, tentunya demi menjaga asa lolos ke fase knock-out.  

Baca Juga : Prediksi Boca Juniors vs Barcelona SC 21 Mei 2021

Perkiraan Susunan Pemain Olimpia vs Internacional :

(Olimpia) : A. Aguilar; S. Otálvaro, S. Salcedo, L. Cáceres, M. Estigarribia, I. Torres, Richard Ortiz, J. Recalde, B. Ojeda, H. Quintana, W. González.

Manager : S. Orteman.

(Internacional) : Marcelo Lomba; V. Cuesta, Rodinei, Moisés, Zé Gabriel, Edenílson, Rodrigo Dourado, Nonato, Mauricio, Thiago Galhardo, C. Palacios.

Manager : Miguel Ángel Ramírez.

Berikut Statistik Kedua Tim Di Bawah Ini :
  • H2H Olimpia vs Internacional
06/05/21COLInternacional6-1Olimpia
18/05/89COLInternacional2-3 POlimpia
11/05/89COLOlimpia0-1Internacional
14/04/76COLOlimpia1-1Internacional
15/03/76COLInternacional1-0Olimpia
  • 5 Laga Terakhir Olimpia
18/05/21DIPNacional2-1Olimpia
14/05/21COLAlways Ready1-2Olimpia
10/05/21DIPOlimpia3-3Sol de América
06/05/21COLInternacional6-1Olimpia
02/05/21DIPCerro Porteño2-0Olimpia
  • 5 Laga Terakhir Internacional
17/05/21GA1Internacional1-2Grêmio
12/05/21COLDeportivo Táchira2-1Internacional
09/05/21GA1Internacional4-1Juventude
06/05/21COLInternacional6-1Olimpia
03/05/21GA1Juventude1-0Internacional

Salam, Debatbola.

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here