Home Prediksi

Prediksi Moldova U21 vs Jerman U21 : Seharusnya Berakhir dengan Mudah

0
Prediksi Moldova U21 vs Jerman U21 9 Oktober 2020

Debatbola.comMoldova U-21 akan menjamu Jerman U-21 dalam laga ketujuh grup 9 kualifikasi Euro U-21 2021, Jumat (9/10/20), di Stadionul Zimbru. Tim tamu seharusnya bisa mengakhiri laga ini dengan kemenangan mudah.

  • Ambisi Jerman Puncaki Klasemen

Laga ini bakal menjadi peluang bagi Jerman U-21 untuk merebut tahta puncak klasemen sementara grup 9. Die Nationalmannschaft masih di urutan kedua dengan sembilan poin setelah takluk dari sang pemuncak, Belgia (1-4), di laga sebelumnya.

Jerman U-21 sendiri selalu berstatus sebagai favorit untuk lolos ke putaran final. Pasalnya, dalam ajang Euro U-21 dua edisi terakhir (2017 dan 2019), mereka meraih gelar juara dan finalis secara berurutan.

Sementara itu, Moldova U-21 jelas bukan penantang berat. Sepanjang sejarah, mereka belum pernah lolos ke putaran final. Mereka saja kini duduk sebagai juru kunci grup 9 dengan baru mengemas empat poin (W1, D1, L3). Sebagai tim underdog, mereka menjadi lumbung gol lawan-lawannya dengan sudah kebobolan 14 kali.

  • Punya Tuah Kandang

Sejauh ini, empat poin yang diraih Moldova U-21 selalu didapatkan di kandang sendiri (vs Wales U-21, 2-1; vs Bosnia-Herzegovina, 1-1). Dengan apiknya hasil tersebut, Moldova memiliki peluang untuk membuat kejutan di pertandingan nanti. 

Lebih dari itu, Moldova U-21 bahkan pernah mengalahkan Jerman U-21 di kandang dalam babak kualifikasi Euro U-21 2009 (Agustus 2008). Meski tak diunggulkan, Moldova menang tipis dengan skor 1-0. 

Untuk kembali mencoba mengulangi kisah manis di atas, Moldova akan bertumpu kepada Aleksandr Belousov dan Artur Craciun. Belousov adalah pemain yang mencetak brace saat mengalahkan Wales U-21; sedangkan Craciun, yang sudah mendapat caps di Moldova senior, menjadi pahlawan di hasil imbang melawan Bosnia dengan penaltinya.

  • Tak Pernah Kehabisan Pemain Muda

Jerman U-21 tidak pernah kesulitan tiap menghadapi ajang ini karena selalu memproduksi talenta-talenta berkualitas tiap tahunnya. Tanpa terlalu fokus mengejar gelar pun, mereka secara otomatis telah menjadi tim yang patut diperhitungkan. 

Stefan Kuntz selaku pelatih pun tak ambisius. Mereka sebenarnya bisa saja memanggil gelandang anyar Chelsea, Kai Havertz, ke skuat. Namun, berhubung sang pemain sudah layak tampil di level senior, Kuntz memilih gelandang lain yang sekiranya layak untuk diberikan pengalaman internasional.

Beberapa di antaranya ialah Dennis Geiger (Hoffenheim), Florian Wirtz (Bayer Leverkusen), Robin Hack (Nurnberg), dan Lukas Nmecha (Anderlecht). Ketiganya mungkin bukan nama tenar layaknya Havertz, tetapi mereka sudah menjadi bagian inti di klubnya masing-masing.

Dengan banyaknya pemain yang sudah mencicipi level Bundesliga, Jerman U-21 seharusnya bisa mengatasi perlawanan Moldova dengan mudah. Hack dan Nmecha bakal menjadi tumpuan di lini depan Nationalmannschaft; sebagaimana keduanya sama-sama sudah mengemas tiga gol.

  • Kemenangan Tipis

Jerman U-21 diprediksi casino online bisa mengalahkan Moldova U-21 dengan mudah. Hanya saja, ada kecenderungan bahwa tim usia muda seperti ini cenderung tampil lebih buruk ketika bermain tandang. Sehingga, kemenangan Jerman diyakini akan tipis saja; entah dengan margin satu atau dua gol.

Baca Juga : Prediksi Skotlandia U21 vs Republik Ceko U21 9 Oktober 2020

Perkiraan Susunan Pemain Moldova U21 vs Jerman U21 :

(Moldova U21) : S. Agachi; E. Berco, I. Chiperi, V. Dijinari, D. Ieșeanu, A. Belousov, R. Chelari, M. Iosipoi, O. Martin, A. Carastoian, V. Gulceac.

Manager : A. Guzun.

(Jerman U21) : E. Bansen; T. Handwerker, J. Vagnoman, M. Leitsch, N. Schlotterbeck, R. Baku, R. Hack, Y. Keitel, S. Özcan, R. Ache, J. Burkardt.

Manager : S. Kuntz.

Berikut Statistik Kedua Tim Di Bawah Ini :
  • H2H Moldova U21 vs Jerman U21
03/09/20 UUC Jerman U21 4-1 Moldova U21
19/08/08 UUC Moldova U21 1-0 Jerman U21
17/10/07 UUC Jerman U21 3-0 Moldova U21
  • 5 Laga Terakhir Moldova U21
08/09/20 UUC Moldova U21 1-1 Bosnia-Herzegovina U21
03/09/20 UUC Germany U21 4-1 Moldova U21
16/10/19 UUC Belgium U21 4-1 Moldova U21
11/10/19 UUC Moldova U21 2-1 Wales U21
06/09/19 UNT Italy U21 4-0 Moldova U21
  • 5 Laga Terakhir Jerman U21
08/09/20 UUC Belgium U21 4-1 Jerman U21
03/09/20 UUC Jerman U21 4-1 Moldova U21
17/11/19 UUC Jerman U21 2-3 Belgium U21
15/10/19 UUC Bosnia-Herzegovina U21 0-2 Jerman U21
11/10/19 UNT Spain U21 1-1 Jerman U21

Salam, Debatbola.

NO COMMENTS

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

error: No !!!
Exit mobile version