Debatbola.com – Liverpool saat ini dilatih Jurgen Klopp tersingkir dari perburuan gelar Liga Premier tetapi tetap dalam perburuan untuk mendapatkan gelar juara diPiala FA. Jurgen Klopp bereaksi terhadap kritik terhadap performa Liverpool baru-baru ini, dengan mengatakan dia tidak menjadi manajer yang buruk dalam semalam.
Proses yang panjang ia buktikan ketika pertama kali bergabung bersama Liverpool. Hal tersebut terbukti dengan berhasil membawa Liverpool juara Eropa di Liga Champions dan juga berhasil membawa timnya Juara Liga Primer Inggris.
Liverpool, yang bermain dikandang Brighton di putaran keempat Piala FA pada Minggu lalu berhadapan dengan tim yang saat ini berada di urutan kesembilan di Liga Premier. Sementara Liverpool sendiri masih menempati posisi ke 10 musim ini.
Klopp menandatangani perpanjangan kontrak bersama The Reds hingga 2026. Ia didatangkan dari Borrusia Dortmund pada Oktober 2015 dengan kontrak empat tahun bersama. Sempat diremehkan oleh beberapa pihak tetapi ia optimis dengan strategi yang dibuatnya. Hasilnya ia memenangkan setiap trofi utama yang diikuti oleh Liverpool, termasuk Liga Champions pada 2019 dan Liga Premier pada 2021.
Walaupun beberapa musim terakhir penampilan Liverpool tidak konsisten, tetapi musim lalu Klopp bersama Liverpool bersaing dengan Manchester City untuk mendapatkan gelar juara Liga Inggris. Sayangnya persaingan tersebut dimenangkan oleh City yang unggul beberapa poin dari Liverpool yang berada dibawahnya.
Banyak pemain yang sudah tidak bisa diproyeksikan kedepan, nama – nama seperti Mohamed Salah, J Henderson, Firmino dan beberapa pemain yang kemungkinan empat hingga lima tahun kedepan tidak bisa melanjutkan karirnya bersama Liverpool membuat Jurgen Klopp memutar otak. Salah satu opsi yang dilakukan Klopp adalah merekrut pemain muda dari akademi Liverpool.
Muncul pemain muda baru berbakat seperi Harvey Elliot dan Carvalho yang bermain cukup impresif bersama tim senior. Walaupun secara permainan keduanya belum matang, tetapi kedua pemain ini masih memiliki masa yang panjang untuk berkembang. Darwin Nunez dan Diaz juga menjadi opsi bagi Jurgen Klopp untuk menambah lini serang Liverpool musim ini.