Jadwal Bola Liga Negara UEFA: Prediksi Yunani vs Kosovo 13 Juni 2022

0
319
Prediksi Yunani vs Kosovo 13 Juni 2022

Debatbola.com Pertandingan sengit akan berlangsung di Panthessaliko Stadio, yang merupakan markas timnas Yunani. Mereka akan berhadapan dengan Kosovo dalam lanjutan fase grup Liga Negara UEFA dan memasuki laga keempat di awal pekan depan. Pertandingan yang digelar pada Senin (13/6) dini hari mendatang tersebut diyakini menjadi laga seru untuk persaingan keduanya di papan atas klasemen grup J.

Timnas Yunani berada di posisi pertama dengan sembilan poin koleksinya. Tiga pertandingan yang dilalui sebelumnya dalam kompetisi ini berakhir dengan kemenangan. Yunani mampu mengalahkan tiga negara yang dihadapi di grup J pada leg pertama. Kali ini, mereka harus berhadapan dengan pesaing beratnya di grup J, Kosovo.

Timnas Kosovo menempati urutan kedua dalam klasemen grup J tersebut. Hanya tertinggal tiga angka dibandingkan Yunani, tentunya Kosovo memiliki kesempatan menang di leg kedua ini. Kosovo juga menghasilkan kemenangan di dua laga sebelumnya, sehingga memungkinkan bagi mereka menampilkan performa yang sudah teruji.

Statistik Yunani

Perkembangan performa dan permainan timnas Yunani sudah dirasa bagus musim ini. Mereka juga mampu mengungguli beberapa lawan main sebelumnya. Dalam lima pertandingan terakhirnya, Yunani menang di empat laga. Termasuk ketika berhadapan dengan Rumania dalam ajang persahabatan yang berlangsung Maret silam.

Sayangnya, satu kekalahan sempat dialami timnas Yunani saat bertemu dengan Montenegro di ajang yang sama. Kekalahan 1-0 menjadi akhir laga saat itu. Tiga pertandingan di ajang Liga Negara UEFA berlangsung penuh tantangan bagi Yunani yang berhasil mengalahkan Irlandia Utara di laga perdana 0-1. Kemenangan berlanjut pada pertandingan kontra Kosovo di leg pertama 0-1. Pekan ini, Yunani mengalahkan Siprus 3-0

Statistik Kosovo

Dalam lima pertandingan terakhirnya judi bola mencatat, Kosovo meraih kemenangan tiga laga. Setelah menang lima gol tanpa balas di ajang persahabatan kontra Burkina Faso, timnas Kosovo beradu imbang menghadapi Swiss di lanjutan laga serupa. Tiga pertandingan pembuka dalam Liga Negara UEFA berakhir cukup memuaskan.

Kosovo menghadapi Siprus lawan pertamanya dengan kemenangan sempurna 0-2. Namun, mereka gagal meraih tiga poin ketika menjamu timnas Yunani di leg pertama, laga berakhir dengan kekalahan 0-1. Pekan ini, Kosovo memenangkan laga kontra Irlandia Utara dengan skor akhir 3-2 di partai kandang.

Formasi Yunani

Pelatih timnas Yunani, Gus Poyet Dominguez tampaknya kembali memainkan taktik 4-3-3 di laga kali ini. Pelatih menurunkan D. Limnios di lini depan berikut E. Pavlidis dan A. Douvikas. Sektor tengah dimaksimalkan oleh A. Bakasetas, M. Siopis, dan P. Mantalos.

Dalam pertandingan kali ini, lini pertahanan timnas Yunani juga akan diperankan dengan baik oleh G. Baldock, K. Mavropanos, Hatzidiakos, dan K. Tsimikas. Penampilan kiper O. Vlachodimos juga mengisi di bawah mistar gawang untuk laga tersebut.

Formasi Kosovo

Laga kali ini, pelatih Kosovo diyakini menurunkan strategi 4-3-3. Strategi tersebut memainkan M. Rashica di lini depan. Dua pemain lainnya yakni, V. Muriqi dan Z. Bytyqi ada di lini yang sama. Peran pada sektor umpan dimaksimalkan oleh V. Berisha, I. Dresevic, dan F. Muslija.

Pada lini pertahanan, sang pelatih memainkan empat bek andalan mereka antara lain, L. Kastrati, A. Rrahmani, M. Kryeziu  dan D. Rrudhani. Ada peran kiper S. Ujkani dalam laga kali ini.

Dengan skema yang dimunculkan kedua timnas, Yunani memiliki kesempatan matang di laga ini. Bekal mereka cukup untuk bisa mengamankan tiga poin tambahan menghadapi Kosovo di leg kedua tersebut.

Prediksi Yunani VS Kosovo: 1 – 0

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here